Rasanya pertanyaa seperti di judulu itu sering dibahas. Saya pun setuju dengan semua pemaparan tentang pentingnya suka membaca dan terbiasa membaca. Tingkat kemampuan literasi tidak sebanding dengan kemampuan membaca sebab mereka hanya bisa membaca tanpa memahami maknanya dan menginterpretasikan apa yang dibaca. Membaca buku adalah sebuah cara berproses. Membaca bukan hanya tentang mengenali tulisan dan bisa merangkaikan kata menjadi kalimat yang berkesinambungan dalam sebuah paragraf menjadi sebuah cerita. Membaca memiliki banyak sekali dimensi manfaat yang baik untuk semua kalangan. Membaca bisa menjadi kebiasaan ketika sudah sering dilakukan sejak dini. Menjadi pembaca adalah pembelajar. Itu tak bisa dipisahkan sebab dalam membaca ada proses belajar memahami, mengerti dan memaknai. Mendapatkan insight baru dari setiap yang dibaca, bisa sebagai sarana regulasi emosi, sarana healing, sarana introspeksi, menemukan teladan dan juga jembatan pada banyak hal baru yang belum pernah di...
berbagi rasa, berbagi cerita dari istri dan ibu dua anak. Semoga bermanfaat..