Dulu saat masih single memang saya bukan tipe yang suka pacaran atau jalan-jalan menghabiskan waktu dengan pacar. Entah kenapa lebih suka di rumah, ngobrol banyak hal. Itulah yang membuatku selalu suka punya teman dekat yang memiliki wawasan yang luas dan menceritakan banyak hal yang aku tidak tahu. Intinya, punya temen pinter berawawasan luas yang menyenangkan tentunya lebih nyaman untuk diajak ngobrol berlama-lama. Saat semakin dewasa, ternyata memiliki teman dekat yang bisa diajak berbagi cerita lebih intens itu sangat kubutukan karena pindah ke sebuah tempat yang tidak banyak teman kukenal. Sejak kedua orang tua memutuskan untuk meninggalkan tempat kami besar di Jawa Tengah dan pindah ke Lombok, saya jadi tidak punya banyak teman. Lulus kuliah, tidak punya teman dan belum punya pekerjaan saat itu membuat dunia saya hanya berkutat pada blog dan dunia maya.Untungnya masih ada sahabat dekat yang intens berhubungan lewat media sosial. Setelah bekerja, waktu banyak kuhabiskan di ka...
berbagi rasa, berbagi cerita dari istri dan ibu dua anak. Semoga bermanfaat..