Skip to main content

Posts

Showing posts from September, 2017

Semangat menanti jodoh, Sahabat

Menikah itu bukan lomba, menikah itu bukan target, menikah itu bukan ukuran bahagia. Menikah itu ibadah. Menikah itu Allah SWT yang mengatur, bukan kita. Ikhtiar kita takkan berujung jodoh kalau ALLAH SWT belum berkehendak. Jadi, jangan merasa menang, merasa lebih bahagia, merasa lebih baik dengan sudah menikah. Jadilah pribadi yang lebih baik dengan menikah, memberikan support dan semangat kepada mereka yang belum menemukan jodohnya. Memberikan doa terbaik kita untuknya. Meski saya sudah menikah, saya berusaha untuk tidak menggurui kepada mereka yang belum menikah. Saya pun merasakan bagaimana keajaiban jodoh itu datang pada saya ketika itu. Ketika aku benar-benar ingin menikah, mereka yang dekat denganku tak kunjung memberikan kepastian hubungan kami. Hingga aku pun mengikhaskan semuanya dan seseorang lain datang meminangku tanpa berpacaran. Pertemuan ketiga kami di rumahku, dia pun menyampaikan niatnya meminangku, dua bulan setelah itu kami pun resmi menjadi suami istri. Ajaib...