Dokumentasi Pribadi Menjalani penat dan lelah beraktifitas tentu membutuhkan suasana yang baru untuk bisa menyegarkan kembali pikiran dan hati. Kami menikmati quality time dengan menepi dari hiruk pikuk, menikmati alam dengan cara kami. Kali ini, kami memililih Living Asia Hotel untuk menikmati libur sekolah anak-anak dan membangun kedekatan, menciptakan moment. Staycation menjadi salah satu pilihan kami karena Lombok merupakan pulau kecil yang mudah dijangkau kemana saja. Banyaknya penginapan yang menyajikan pemandangan memukau menjadi daya tarik untuk mengunjunginya. Mencari Referensi di Paltform Pencarian Hotel Biasanya kami memulai dengan mencari referensi di platform booking hotel seperti Traveloka, Agoda atau Tiket.coom karena beberapa kali kami mendapatkan harga promo di paltform tersebut. Kadang kami cepat mendapatkannya, tapi terkadang juga butuh waktu beberapa hari untuk bisa menentukan tempat yang kami jadikan pilihan staycation. Beberapa kali, mencari di aplikasi...
berbagi rasa, berbagi cerita dari istri dan ibu dua anak. Semoga bermanfaat..