Smile...^_^

Alhamdulillah masih diberikan banyak nikmat sampai detik ini, terutama nikmat hidup. Hidup dengan berani dan berani hidup. Hidup itu juga perlu keberanian, nyatanya banyak orang yang nggak berani hidup yang akhirnya memilih untuk bunuh diri dan kita adalah orang-orang yang masih diberikan nikmat untuk menjalani hidup.

Hidup dengan berani dan berani hidup.

Hidup itu seperti apa yang kita fikirkan. Kalau kita menilainya tidak baik maka ketidak baikanlah yang akan selalu kita rasakan, tapi kalau hidup dinilai sebagai sebuah kesempatan untuk berbuat lebih banyak manfaat dan mengambil manfaat dari kehidupan itu sendiri maka seperti itulah yang terjadi. Seperti kata orang bijak kalau kebahagiaan bukan terletak pada memperoleh yang terbaik tapi bagaimana kita mensyukuri apa yang kita peroleh sebagai yang terbaik. 

Teori tak semudah kenyataan, memang benar. Saya pun merasakan hal yang sama. Terkadang merasa kurang, iri, ingin lebih, ingin ini, ingin itu, nafsu manusia selalu menjadi alasan dalam setiap kekurang bersyukuran itu. Namun, setiap kali nafsu itu mulai menguasai, ingat padaNya menjadi penawarnya. Selalu mencoba untuk mencari penyeimbang dari setiap kekeliruan agar tak terperosok. Sadar kalau semua yang ada adalah kehendakNya menjadi obat mujarab menyembuhkan penyakit hati yang sering muncul.

Tersenyum, wujud cerminan syukur dan ibadah yang paling mudah yang selalu bisa dilakukan. Jalani hari dengan senyum, awali hari dengan senyum dan akhiri hari dengan senyum. Senyum bukan hanya sekedar menarik otot mulut lebih lebar atau sedikit menampakkan gigi, tapi senyum adalah cerminan dari hati. Senyum akan menunjukkan bagaimana kita memandang suatu hal dan menyikapinya. Senyum akan menunjukkan seberapa tulus. Senyum menunjukkan seberapa syukur. Senyum menunjukkan seberapa ikhlas. Senyum adalah makna. Makna dari setiap apa yang telah diperbuat.

Maka sahabat, mari tersenyum. Nikmati dan syukuri apa yang sudah kita dapatkan dan berikhtiar atas sebuah  cita dan asa dengan senyum. Semoga senyum membawa manfaat...^_^

Comments